Beranda Otomotif Cukup Rp36 Juta Sudah Bisa Bawa Pulang Wuling Air Ev

Cukup Rp36 Juta Sudah Bisa Bawa Pulang Wuling Air Ev

175
0
Cukup Rp36 Juta Sudah Bisa Bawa Pulang Wuling Air Ev
Cukup Rp36 Juta Sudah Bisa Bawa Pulang Wuling Air Ev

Wuling menawarkan beragam program menarik awal tahun untuk calon konsumen produknya. Program “New Year, New Drive 2023” berlangsung sepanjang Januari dengan tawaran kemudahan kepemilikan produk Wuling seperti uang muka ringan, cicilan terjangkau sampai gratis biaya servis berkala.

Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors, mengungkapkan program terbaru ini disiapkan dalam menyambut konsumen pada awal tahun. Harga spesial dan penawaran menarik ditawarkan Wuling.

“Kami berharap awal tahun ini konsumen semakin dimudahkan dalam memiliki produk Wuling impiannya untuk menuju kehidupan yang lebih baik, sejalan dengan semangat “Drive for A Better Life”,” ucap Dian dalam keterangannya.

READ  Mengapa Menyalakan Mobil Matic Mesti Injak Rem Dulu

Kalau tertarik mobil listrik Air ev, Wuling mempersiapkan program kepemilikan uang muka ringan. Cukup menyediakan dana sebesar Rp36 juta, calon konsumen sudah bisa membawa pulang EV populer ini. Cicilan yang ditawarkan dalam program ini mulai Rp5 jutaan per bulannya.

Model baru Almaz Hybrid juga masuk dalam program. Calon konsumen bisa merasakan uang muka ringan untuk kendaraan elektrifikasi ini mulai dari Rp100 juta. Perhitungan cicilan per bulannya cukup menarik, di angka Rp8 juta.

Almaz RS non hybrid ditawarkan dengan uang muka mulai Rp30 juta. Perhitungan cicilan mulai Rp9 jutaan per bulan. Baik Almaz Hybrid dan RS menawarkan kecanggihan seperti fitur keselamatan Advanced Driving Assistant System (ADAS), perintah suara berbahasa Indonesia dan fitur lainnya.

READ  Wuling Servis Prioritas Tawarkan Benefit Ini untuk Pemilik Almaz RS

Bagi yang mencari model MPV, Wuling mempersiapkan Cortez S dan New Confero dalam program ini. Cortez S ditawarkan dengan uang muka mulai Rp18 jutaan serta cicilan ringan mulai Rp6 jutaan. Model New Confero yang mendapat pembaruan pada tahun lalu, mendapatkan kemudahan uang muka ringan mulai Rp8 jutaan dan cicilan mulai dari Rp4 jutaan.

Wuling juga mengadakan pameran di beberapa kota besar seperti Makassar, Bekasi, tangerang, Yogyakarta dan Jakarta. Pameran ini menghadirkan beragam produk Wuling yang bisa dicoba langsung.