Saat ini banyak brand menawarkan moge bergaya touring atau adventure, baik pabrikan Jepang maupun Eropa. Namun dari deretan moge adventure, Kawasaki Versys 650 adalah pilihan yang menarik. Bukan cuma telah terbukti ketangguhannya, namun juga punya banderol di bawah kompetitornya.
Bahkan Versys 650 terbaru dijual di bawah Rp 250 juta, cukup kompetitif dibandingkan para pesaingnya. Kawasaki Versys 650 berhadap-hadapan dengan motor sejenis dari brand Jepang, seperti Honda CB500X, Yamaha MT-07 Tracer, dan Suzuki V-Strom 650.
Moge Kawasaki bisa dibilang punya value for money yang bagus, dengan fitur yang cukup komplet. New Versys luncur di Indonesia Januari tahun 2022, setelah setahun sebelumnya diperkenalkan di EICMA Milan, Italia.
Tahun lalu, New Versys 650 sempat dijual Rp 199.900.000 oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), namun di tahun 2023 mengalami penyesuaian harga menjadi Rp 225.000.0000 atau naik Rp 25,1 juta dibandingkan tahun lalu. Sayangnya, New Versys 650 hanya menawarkan satu pilihan warna, yakni candy lime green.
Makin Agresif
Dibandingkan generasi sebelumnya, New Versys cukup banyak perubahan. Cukup untuk mengakomodir kebutuhan adventure atau touring. Perubahan paling signifikan ada di bagian depan, menjadi lebih styling cowl. Wajah menjadi kian agresif dan tedapat banyak lekukan tajam, seperti fairing, dan lampu, mirip dengan Versys 1000 atau keluarga Ninja.
Di bawah lampu utama ada semacam ornament yang mirip moncong unggas, unik, sehingga terlihat makin agresif. Lampu sudah LED DRL, termasuk sein dan rem. Lampu rem sudah model warna smoke, sebelumnya model clear atau bening, makin memperkuat kesan misterius.
Masih di bagian depan, windscreen atau windshield kini sudah adjustable alias bisa diatur sesuai keinginan pengendara. Tombol pengaturannya terletak di belakang kaca. Desainnya mengikuti body dan lampu depan. Posisinya lebih miring sehingga makin aerodinamis. Sementara model lama tegak.
KTRC dan Layar TFT
Di balik winshield terdapat pelindung semacam topi di atas speedometer sehingga tidak silau saat terkena matahari. Selain itu ada dudukan besi untuk memasang GPS.
Versys terbaru ini mengalami beberapa pembaruan di bagian elektronik, termasuk Kawasaki Traction Control (KTRC), layar instrumentasi TFT warna terbaru dengan konektivitas smartphone, mirip dengan kepunyaan Ninja ZX-10R.
Instrumentasi warna TFT 4.3” serba digital baru yang ringkas memberi kokpit tampilan berteknologi tinggi dan bermutu tinggi. Meteran baru ini juga menawarkan fitur tambahan yang tidak tersedia pada model sebelumnya, termasuk konektivitas smartphone. Layar digital tersebut diantaranya berisi tachometer, gear position, ada kilometer dan MID, tegangan beterai, konsumsi BBM real time, average dan lain-lain.