Saat melakukan perencanaan untuk membeli mobil pasti selalu dihadapkan pada pilihan apakah beli mobil baru atau bekas. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing masing yang bisa disesuaikan dengan kondisi finansial Anda. Kali ini otonesia akan memberikan apa saja yang harus Anda pertimbangkan saat membuat perencanaan.
Pertimbangan Beli Mobil Baru
Mobil baru memang sangat menjanjikan untuk di beli, namun masih banyak orang yang ragu dan merasa takut. Setidaknya ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum anda memutuskan untuk membeli mobil yang baru.
Keuntungan Membeli Mobil Baru
Mobil baru sangat identik dengan sebuah mobil yang tanpa cacat dan tidak adanya kerusakan ringan akibat pemakaian. Beli mobil dalam kondisi baru memang sangat menguntungkan, karena anda bisa mendapatkan mobil yang masih mulus.
Jika anda ingin mendapatkan mobil yang masih baru, tentu anda bisa mencarinya di dealer. Mobil baru biasanya adalah mobil yang langsung dikirim dari perusahaan pembuat mobil ke dealer dan mobil baru biasanya kualitasnya bagus, karena sudah melalui tahap pemeriksaan yang ketat.
Untuk menentukan atau memilih mobil baru sangatlah mudah, karena anda tinggal memilih jenis mobilnya saja dan anda tidak perlu cek dengan detail kondisi mobil, karena pasti masih bagus. Para pemula sangat dianjurkan untuk beli mobil dalam kodisi yang baru, karena kualitas mobilnya akan lebih terjamin.
Risiko kerusakan pada mobil baru sangatlah kecil dan mobil baru pasti disusun dengan komponen terbaru, sehingga performa mobil akan maksimal. Banyak juga dealer yang menghadirkan promo menarik untuk mobil terbaru.
Promo pinjaman kredit dengan suku bunga rendah
Kredit mobil merupakan suatu layanan yang biasanya ditawarkan oleh pihak lembaga pembiayaan atau pihak bank kepada para nasabah yang akan beli mobil dengan cara kredit. Sistem kredit mobil dihadirkan untuk mempermudah masyarakat mendapatkan mobil dengan proses yang cepat.
Membeli mobil secara kredit akan menghindarkan anda mengeluarkan biaya sekaligus besar, karena pembayaran akan dilakukan secara cicil per bulan. Sekarang, sudah banyak juga dealer mobil yang menawarkan mobil dengan persyaratan kredit yang simpel.
Bagi anda yang membeli mobil baru, tentu anda berpeluang untuk mendapatkan promo pinjaman kredit dengan suku bunga yang rendah. Dengan promo suku bunga rendah, maka anda bisa cicil mobil dengan angsuran yang ringan tiap bulan.
Setiap lembaga pembiayaan pasti memiliki penawaran suku bunga yang berbeda-beda, sehingga anda harus pintar memilihnya. Pertimbangkan dengan baik sebelum anda memilih salah satu lembaga pembiayaan, pastikan anda mendapatkan promo pinjaman kredit dengan suku bunga yang kecil.
Garansi produsen lengkap
Secara umum, garansi adalah sebuah jaminan kualitas yang biasanya ditawarkan produsen mobil untuk meyakinkan para konsumen. Sedangkan warranty yaitu proses pergantian item atau perbaikan pada komponen mobil yang alami kerusakan.
Untuk mendapatkan garansi yang spesial dari para produsen mobil, maka anda bisa memilih untuk beli mobil baru. Dengan adanya garansi, tentu anda akan lebih yakin saat membeli mobil dan bisa menghindarkan berbagai hal yang tidak terduga.
Garansi untuk mobil baru meliputi garansi mesin, servis gratis secara berkala, garansi suku cadang, garansi bodi mesin, garansi oli dan berbagai garansi lainnya. Semakin banyak garansi yang diberikan, tentulah semakin menguntungkan untuk para pemilik mobil baru.
Premi asuransi lebih murah
Mobil baru memiliki resiko kerusakan yang sangat kecil, karena mobil baru pasti baru keluar dari dealer dan belum pernah dipakai sebelumnya. Semua fasilitas dan fitur dalam mobil barulah pastinya akan membuat mobil menjadi nyaman untuk digunakan.
Tingkat kerusakan mobil baru yang minim, tentu berdampak pada jumlah premi untuk asuransi. Banyak sekali pihak asuransi yang berani memberikan premi yang murah untuk mobil yang masih baru, karena mobil baru minim resiko kerusakan.
Jika terjadi kerusakan pada mobil baru, biasanya hanyalah sebatas kerusakan kecil. Anda harus jeli dalam memilih pihak asuransi yang memberikan premi yang rendah, agar kondisi keuangan anda bisa lebih ringan.
Servis gratis
Jika anda memutuskan untuk beli mobil yang baru, tentu anda akan mendapatkan fasilitas servis gratis untuk beberapa kali servis dengan batasan tertentu. Fasilitas servisnya bisa anda koordinasikan atau tanyakan langsung ke pihak dealer.
Dengan melakukan servis gratis, maka anda bisa menjaga performa mobil supaya tetap stabil dan servis rutin juga bisa menghindarkan adanya komponen mobil yang berkarat. Setiap komponen yang rusak bisa terdeteksi dengan cepat.
Layanan servis gratis yang ditawarkan pihak dealer biasanya akan menghasilkan kualitas pengerjaan yang baik, karena akan dikerjakan oleh para mekanik yang berpengalaman dan punya sertifikat resmi. Para mekanik juga bisa bekerja dengan optimal, karena fasilitas servisnya lengkap dan nyaman.
Pergantian oli menjadi salah satu layanan servis gratis yang sangat menguntungkan, karena bisa menjaga mobil dari kekurangan oli. Berbagai kerusakan mesin ringan juga bisa diatasi dalam proses servis gratis dalam pembelian mobil baru.
Efisiensi bahan bakar
Mobil yang irit penggunaan bahan bakar sangat rekomended buat para pemula, supaya bisa memperkecil biaya pengeluaran bahan bakar mobil. Kini, banyak sekali brand mobil yang sudah menggunakan mesin berkualitas dan fitur untuk efisiensi bahan bakar.
Hampir semua brand mobil yang beredar di Indonesia memiliki mobil yang irit bahan bakar. Biasanya ada beberapa mobil yang akan boros penggunaan bahan bakar saat dikendarai dengan kecepatan tinggi, namun ada juga yang tetap irit meski dipakai dalam kecepatan tinggi.
Honda Mobilio dan Toyota Calya menjadi 2 contoh mobil yang irit penggunaan bahan bakar. Tingkat konsumsi bahan bakar mobil Honda Mobilio mencapai 31 km per 1 liter dan untuk mobil Toyota Calya mencapai 19 km per liter.
Puas terhadap kualitas mobil karena kondisi baru
Ketika anda memutuskan untuk beli mobil yang baru, tentu anda akan merasa sangat puas dengan kualitas mobilnya. Mobil baru pasti punya kondisi yang prima dan memiliki tampilan yang gemerlap, karena baru keluar dari dealer.
Secara psikologis, seseorang yang mendapatkan mobil baru pasti akan merasa yakin dan puas, meskipun resiko kerusakan masih tetap ada. Mobil baru pasti belum pernah dipakai, sehingga resiko kerusakannya sangatlah minim.
Jenis mobil baru yang bisa dipilih sangatlah banyak dan setiap brand mobil pasti memiliki produk unggulannya. Pembelian mobil bisa disesuaikan dengan kebutuhan, sehingga pemanfaatan mobil akan sangat efektif. Beli mobil baru bisa dilakukan dengan pembayaran tunai atau kredit.